Freelancer
Freelancer Deemka Studio adalah :
Team yang mengerjakan Project yang di berikan oleh Deemka Studio untuk dikerjakan dari mana saja.
Yang memberdakan Freelancer dengan Team Remote adalah :
- BENEFIT : Benefit yang diterima / Pembayaran dihitung berdasarkan Projek yang di berikan.
- JAM KERJA : Waktu mengerjakan tidak diatur oleh aturan tetap. Jam kerja di atur masing-masing freelancer
- TARGET : Target yang di tentukan berdasarkan Project. Disesuaikan dengan projek yang di kerjakan
Syarat dan Ketentuan
Saya bersedia mengikuti syarat dan ketentuan sebagai freelancer di Deemka Studio yaitu berikut :
- Mau mengerjakan projek yang diberikan dengan serius dan profesional serta dapat mengikuti target yg diberikan.
- Bertanggung Jawab atas projek yang telah diberikan oleh Deemka Studio.
- Menjamin keaslian/originalitas karya atau output yang saya berikan. Semua output yang saya berikan adalah murni hasil karya saya sendiri bukan milik orang lain atau plagiat.
- Semua Output projek yang saya buat menjadi hak milik Deemka studio, saya tidak diperkenankan untuk menjual atau memberikan secara cuma-cuma kepada orang / pihak lain tanpa sepengetahuan dan persetujuan Deemka Studio. Kecuali hanya untuk keperluan koleksi saya pribadi (sebagai portfolio).
- Bila ada kendala atau ketidak cocokan terkait apapun disaat bekerja, saya bersedia menyampaikan kepada pimpinan secara personal. melalui pesan / telepon.
Siswa Kursus
Syarat dan ketentuan website dibuat manual oleh Admin.
Bila admin belum mengirimi Anda syarat dan ketentuan, Anda dapat neminta kepada Admin.
Dengan mendaftar disini saya menyetujui syarat dan Ketentuan yang berlaku.
Siswa Magang
Syarat dan ketentuan website dibuat manual oleh Admin.
Bila admin belum mengirimi Anda syarat dan ketentuan, Anda dapat neminta kepada Admin.
Dengan mendaftar disini saya menyetujui syarat dan Ketentuan yang berlaku.
Remote Team
Remote Team Deemka Studio adalah :
Team yang mengerjakan setiap pekerjaan yang di berikan oleh Deemka Studio untuk dikerjakan dari mana saja.
Yang memberdakan Team Remote adalah :
- BENEFIT : Benefit yang diterima / Pembayaran perbulan dan fix di tentukan di awal atas kesepakatan bersama.
- JAM KERJA : Deemka studio berhak mengatur atau menjadwalkan waktu kerja sesuai kesepakatan yang di tentukan bersama dengan Team Remote.
- TARGET : Target yang di tentukan berdasarkan Project. Disesuaikan dengan projek yang di kerjakan
Saya bersedia mengikuti syarat dan ketentuan sebagai berikut :
- Mampu bekerja dengan serius tanpa paksaan dan mengikuti target yg diberikan.
- Saya menjamin keoriginalitas karya atau desain yang saya berikan adalah murni hasil karya saya sendiri bukan milik orang lain atau plagiat.
- Desain yang saya buat menjadi hak milik Deemka studio, saya tidak diperkenankan untuk menjual di marketplace apapun atau menjual kepada orang lain, kecuali hanya untuk keperluan koleksi saya pribadi (sebagai portfolio).
- Saya bersedia mengikuti masa uji coba selama 2 bulan di Deemka studio dengan gaji sesuai masa uji coba.
- Masa uji coba dimulai sejak mendaftar hingga 2 Bulan berikutnya.
- Selama uji coba saya dengan senang hati menerima saran & kritik dari pimpinan Deemka studio demi kelancaran dan memperoleh karya yang lebih baik sesuai keinginan pimpinan.
- Setelah masa uji coba selesai, saya siap untuk di review kinerjanya.
- Bila ada kendala atau ketidak cocokan terkait apapun disaat bekerja, saya bersedia menyampaikan kepada pimpinan secara personal.